Sebagai mahasiswa pascasarjana, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan dan menentukan pilihan untuk pendidikan Anda. Tulisan di bawah ini sengaja saya tulis dengan satir, gaya menulis yang ironi.
- Anda diharapkan mempublikasikan banyak makalah di jurnal internasional yang seringkali memerlukan biaya APC (Article Processing Charge) yang sangat mahal. Anda akan dihargai atas prestasi Anda dalam menerbitkan makalah.
- Anda diharapkan cepat lulus dan dinobatkan sebagai lulusan tercepat dan juga termuda. Anda akan menerima berbagai penghargaan atas pencapaian Anda.
- Anda perlu melakukan semua pekerjaan sendiri.
- Anda diberikan kesempatan untuk magang di universitas lain, terutama di luar negeri untuk jangka waktu tertentu. Ini untuk meningkatkan harga diri Anda.
- Anda perlu memahami permainan dalam meningkatkan H-indeks yang dilakukan dengan strategi saling sitasi dan menerbitkan makalah sebanyak-banyaknya dengan strategi salami slicing (mengiris salami).
- Anda perlu fokus hanya pada penelitian serta membantu siswa yang lebih muda mengenal dunia penelitian.
Dengan hal-hal di atas, Anda diharapkan tidak lupa dengan tujuan Anda menuntut ilmu.